Forex Untuk Pemula

Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex

Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex - Selamat Datang di : DASAR FOREX, pada artikel : Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex, kami buat sekedar untuk berbagi Postingan kami : Psikologi, sangat kami harapkan dapat bermanfaat : .

Judul : Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex
link : Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex

Related Post

Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex

Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex - Pada saat Anda belajar tentang forex, maka secara tidak langsung tentunya Anda akan mengetahui siapa itu George Soros, Paul Tudor atau Mark Weinstein. Mereka adalah orang-orang yang telah meraih kesuksesan sebagai seorang trader. Saat Anda membaca sejarah perjalanan mereka menuju kesuksesan dan mempelajari strategi trading yang mereka gunakan, maka keingianan Anda yang muncul saat itu adalah meraih kesuksesan seperti mereka dengan menerapkan strategi trading mereka kedalam kegiatan trading Anda. Selanjutnya, mampukah Anda menjadi seperti mereka ?

George Soros adalah salah satu tokoh trader dunia, pelaku bisnis keuangan dan ekonomi yang sukses. Seorang George Soros mampu membuat keuntungan besar dan berhasil mengembangkan modal-nya hingga milyaran dollar. Mempunyai keinginan untuk menjadi seorang trader yang sukses seperti George Soros merupakan sebuah motivasi terbaik yang harus dimiliki oleh setiap trader, namun hal itu hanya akan menjadi sebuah mimpi, jika tidak ditunjang oleh kecukupan modal atau kemampuan mengolah modal itu sendiri.

Keinginan dan mimpi Anda untuk bisa menjadi seperti George Soros, yang mampu menghasilkan keuntungan besar dalam trading yang Anda lakukan, telah membuat Anda sangat terobsesi. Anda tidak lagi mengenal diri Anda sendiri dan tidak mengerti kemampuan diri Anda, terutama dalam hal kemampuan modal trading yang Anda miliki. Pada saat yang demikian, yang Anda pikirkan hanyalah sebuah keuntungan besar tanpa pernah tahu kalau resiko yang Anda hadapi semakin besar. Akibatnya Anda selalu bermain-main dengan volume transaksi (Lot) yang besar, tanpa ditunjang dengan kemampuan modal yang besar, sehingga Anda mengalami kerugian yang juga besar.

Untuk menjadi trader forex sukses, sesungguhnya tidak harus memiliki modal yang besar, tetapi harus memiliki pengalaman yang cukup. George Soros dan trader profesional lainnya adalah para trader yang sarat akan pengalaman. Mereka telah mengalami jatuh bangun dalam kegiatan trading yang mereka lakukan. Pengalaman-pengalaman itulah yang telah mengantarkan mereka masuk dalam jajaran para trader top dunia. Disamping itu mereka juga didukung oleh kemampuan financial yang besar, sehingga mereka dapat terus bertahan dalam kegiatan trading mereka. Bagaimana dengan Anda, apakah Anda telah memiliki pengalaman panjang dalam trading Anda, dan memiliki modal yang cukup besar sebagai penopang kegiatan trading Anda.

Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex agar Anda tidak terlena dengan hayalan Anda dan tetap fokus pada Rencana Trading Anda. Anda juga harus menyadari bahwa Anda bukanlah George Soros, Paul Tudor atau Mark Weinstein. Jadi, lakukanlah trading Anda secara wajar, kendalikan emosi Anda, dan jangan cepat berputus asa. Wujudkan kesuksesan Anda dengan kerja nyata, bukan dengan harapan dan mimpi. Sukses buat Anda.



So Guys ...Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex

Terima kasih atas kunjungan anda ke blog kami Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex sekian dan terima kasih.

Post Titlle Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex URL Link http://4ex-beginer.blogspot.com/2018/12/kenali-diri-anda-sebagai-seorang-trader.html
Tag : Psikologi
0 Comment For "Kenali Diri Anda Sebagai Seorang Trader Forex"

Back To Top